Silaturahmi dan Buka Bersama Ketua DPRD Provinsi Sumsel dalam Rangka Peringatan Nuzulul Quran 1446 H

PALEMBANG, MRS –– Silaturahmi dan Buka Bersama Ketua DPRD Provinsi Sumsel dalam Rangka Peringatan Nuzulul Quran 1446 H/2025 M bertempat di Rumah Dinas Ketua DPRD Sumsel, Minggu (16/3/2025).
Hadir Ketua DPRD Sumsel Ketua DPRD Sumsel Andie Dinialdie, SE, MM, Ketua IKATRI DPRD Provinsi Sumsel Noeke Anggraini ,SE, tokoh masyarakat Sumsel dan masyarakat umum.

Ketua DPRD Sumsel Ketua DPRD Sumsel Andie Dinialdie, SE, MM mengatakan, Nuzulul Qur’an adalah peristiwa bersejarah karena pada waktu tersebut Al-Qur’an pertama kali diturunkan. Peristiwa Nuzulul Qur’an diperingati setiap tahun pada 17 Ramadan.
Ketua DPRD Prov sumsel menekankan pentingnya memanfaatkan momentum Ramadan untuk saling peduli kepada sesama khususnya di lingkungan terdekat kita.
Tausiyah di bawakan oleh Ustadz Muhammad Husin S.Ag dalam tausiahnya menyampaikan “Dengan momentum Nuzulul Qur’an mari kita isi dengan memperbanyak membaca Al-Qur’an, Tadabur Al Quran, dan memperbanyak zikir, “Rasulullah adalah manusia yang paling dermawan, dan saat Ramadan beliau menjadi lebih dermawan. Kita sebagai umatnya harus meneladani akhlak mulia ini dengan semangat berbagi dan peduli terhadap sesama,” katanya. Acara di tutup dengan doa dan berbuka puasa bersama seluruh peserta yang hadir. ( Sgw)